JURNALISTIK MASA DEPAN

07.27 Carolina Lidya's Room 0 Comments

Aplikasi multimedia pada jurnalistik online menjadikannya sebagai jurnalistik masa depan. Wartawan tidak hanya menulis namun juga melampirkan audio visual. Dengan adanya jurnalistik online, tidak ada yang namanya arsip, jika tidak sempat di posting di radio/televise, maka dapat di posting di website. Publik menjadikan media online sebagai rujukan ketika mereka membutuhkan informasi apapun.
“Budaya Internet” juga makin merajalela di kalangan masyarakat berkat kehadiran situs-situs yang dapat dicari dengan memasukkan kata kunci di mesin pencari. Wikipedia mencatat perkembangan internet juga telah mempengaruhi perkembangan ekonomi. Berbagai transaksi jual beli yang sebelumnya hanya bisa dilakukan dengan cara tatap muka, kini sangat mudah dan sering dilakukan melalui internet. Transaksi melalui internet ini dikenal dengan e-commerce dan online shop mulai bermunculan.

Meski begitu, seiring dengan luasnya jangkauan teknologi yang kini sudah melibatkan milyaran orang di dunia saling terhubung satu sama lain berkat jaringan internet, internet menimbulkan dampak negatif yang sebanding dengan harga keunggulannya. Penipuan dan kejahatan yang biasa disebut dengan cybercrime semakin meningkat karena kecanggihan teknologi. Untuk itu, sebagai manusia yang mengkonsumsi dan menikmati teknologi, meskipun diterjang kecanggihan teknologi seupdate apapun tetap mengontrol diri agar teknologi tidak mengontrol manusia.

0 komentar: